Mengenal Transformator Daya
Bagi teman-teman yang bertannya-tanya transformator jenis apa yang digunakan pada gardu induk / gardu listrik diartikel ini Kelas Teknisi akan memberikan jawabannya. Jadi, jenis yang digunakan adalah transformator daya. Apa itu transformator daya, yuk simak penjelasan berikut ini.
Apa itu Transformator Daya
Transformator daya adalah jenis transformator yang dirancang untuk menaikkan tegangan listrik yang dihasilkan oleh generator. Peralatan ini dipasang di gardu induk dan berfungsi untuk mengubah tegangan menengah menjadi tegangan tinggi atau bahkan menjadi tegangan ekstra tinggi sebelum dialirkan ke saluran transmisi tenaga listrik.
Struktur transformator daya meliputi inti besi dan kumparan yang terdiri dari kumparan primer dan sekunder. Kumparan primer terhubung dengan sumber listrik yang mengalirkan arus bolak-balik, menciptakan fluks magnetik. Fluks ini mempengaruhi kumparan sekunder, yang menghasilkan gaya gerak listrik pada kumparan tersebut.
Penempatan Transformator Daya
Di gardu induk, transformator daya berfungsi menurunkan tegangan tinggi menjadi tegangan menengah pada ujung saluran penyulang dari sumber daya listrik. Transformator daya yang digunakan di gardu induk memiliki kapasitas dalam satuan MVA dan dipilih berdasarkan kebutuhan total daya sistem.
Umumnya, terdapat lebih dari satu transformator daya dipasang pada gardu induk untuk pencegahan adanya gangguan listrik yang mengharuskan dilakukannya pemutusan aliran listrik atas. Selain itu, transformator daya dilengkapi dengan perangkat pengatur tegangan untuk memastikan perubahan tegangan tetap konsisten.
Demikian penjelasan tentang transformator daya dari Kelas Teknisi. Silahkan kunjungi juga artikel lainnya di Kelasteknisi.com untuk mendapatkan informasi bermanfaat mengenai kelistrikan.
Daftar referensi
1. https://journal.unilak.ac.id/index.php/SainETIn/article/view/6223
2. http://www.teknika-ftiba.info/teknika/index.php/1234/article/view/198
3. https://ejournal.istn.ac.id/index.php/sinusoida/article/view/1114